Mulailah dari Akhir. Berarti mulai dengan pengertian yang jelas tentang tujuan hidup anda. Ini berarti mengatahui kemana anda akan pergi dan langkah apa yang mesti diambil dan dijalani untuk mencapainya. Seorang bisa sangat effisien bekerja dalam waktu yang singkat namun sama sekali tidak effektif. Mungkin kita sangat sibuk, kita mungkin sangat effisien, tetapi kita hanya akan effektif jika kita mulai dari akhir dalam berpikir dan berencana. Tulislah target dan tujuan hidup anda, potensi dan kemampuan serta daya dukung yang ada dengan mempertimbangkan seluruh peran.
Satu contoh kecil (mungkin). Ada seorang sahabatku menikah dengan janda. Logika umum berpikir termasuk logikaku. Kenapa tidak dengan yang gadis aja? Aku punya banyak adik, aku khawatir seorang gadis tidak sanggup memikul beban ini (banyak adik) jawabnya mantap. Dan akupun berpendapat MANTAP.
Kisah kecil ini mungkin bisa diambil pelajaran, dalam berpikir terlebih dahulu sebelum memulai.
Share This
Like This
Related Posts :
Inspiratif,
No comments :
Post a Comment
Silahkan menyampaikan pertanyaan, komentar dan saran serta masukan untuk menjadi bagian dalam perbaikan